Di halaman sekolah terdapat berbagai tumbuhan, seperti pohon mangga, pisang, kembang sepatu, pacar air, dan jambu. Tumbuhan yang memiliki batang basah adalah pohon . . . .
a). mangga dan pisang
b). pisang dan kembang sepatu
c). mangga dan jambu
d). pisang dan pacar air
Jawaban: d
Batang adalah bagian tumbuhan yang umumnya tumbuh di atas tanah. Arah tumbuh batang berlawanan dengan gaya tarik bumi atau mengarah pada datangnya sinar matahari.
Batang pada tumbuhan tertentu, umumnya bercabang. Batang ada yang berkayu. Misalnya, batang pohon jati, batang pohon asam, dan batang pohon mangga.
Batang ada pula yang lunak. Misalnya, batang tumbuhan padi dan batang rumput.
Batang tumbuhan dapat dikelompokkan menjadi tiga jenis yaitu batang berkayu, batang rumput, dan batang basah.
Batang basah mudah dipotong, batangnya tidak keras dan berair. Tumbuhan dengan batang basah umumnya pendek, tidak setinggi pohon kayu.
Contohnya tumbuhan berbatang basah diantaranya adalah pohon pisang, bayam, pacar air, kangkung.
- 40+ Contoh Soal Ujian Dan Jawaban Sistem Pencernaan Mulut Lidah Lambung Usus Besar Halus Pankreas Hati
- Prinsip Ciri Jenis Contoh Produk Bioteknologi Konvensional – Modern Peternakan Pertanian Kesehatann – Kedokteran Industri Energi Pangan – Makanan dan Minuman
- Pada proses pernapasan – penyaringan udara berlangsung di dalam ….
- Bioteknologi Konvensional Modern: Pengertian Prinsip Ciri Contoh Jenis Fungsi Dampak Mikroorganisme
- Tumbuhan berikut yang menyimpan makanan cadangan di dalam batang adalah ….
- Semua makhluk hidup yang bernapas memerlukan ….
- Tahapan Proses Sintesis Protein. Penjelasan Contoh Soal
- Fungsi Energi Adenosin Trifosfat (ATP), Pengertian Struktur Rumus Kimia,
- Reaksi Terang Gelap Fotosintesis: Pengertian Fotosistem Transfer Elektron Siklus Calvin Benson Contoh Soal
- Manfaat Keanekaragaman Hayati, Pengertian Penjelasan Contoh Soal
Tumbuhan yang memiliki batang basah adalah pohon . . . .