1). Bahan utama fotosintesis tumbuhan hijau adalah ….
a). air dan karbohidrat
b). oksigen dan karbohidrat
c). oksigen dan karbondioksida
d). air dan karbondioksida
Jawaban: d
Fotosintesis merupakan proses penyusunan atau pembentukan makanan berupa senyawa organic karbohidrat dengan bantuan energi cahaya atau matahari.
Dengan adanya energi cahaya atau matahari tumbuhan hijau dapat membuat makanannya sendiri.
Pembuatan makanan ini hanya terjadi pada bagian tumbuhan yang mengandung klorofil.
Proses fotosintesis terjadi di daun yang banyak mengandung klorofil atau zat hijau daun. Klorofil terletak pada bagian daun yang disebut kloroplas.
Cahaya matahari yang mengenai daun diserap oleh klorofil untuk mengubah air dan garam mineral serta gas karbon dioksida menjadi karbohidrat dan oksigen.
Untuk melakukan fotosintesis, tumbuhan memerlukan air dan karbon dioksida. Air tersebut diangkut oleh pembuluh kayu atau xilem hingga ke ranting dan daun-daun.
Sedangkan gas karbon dioksida diambil dari udara melalui mulut daun atau stomata dan pori- pori batang atau lentisel.
2). Contoh Soal Jawaban: Fungsi Fotosintesis Bagi Tumbuhan,
Bagi tumbuhan, hasil fotosintesis digunakan untuk ….
a). tumbuh dan berkembang biak
b). berkembang biak dan disimpan sebagai makanan cadangan
c). tumbuh dan disimpan sebagai makanan cadangan
d). tumbuh, berkembang biak, dan disimpan sebagai makanan cadangan
Jawaban: d
Hasil fotosintesis adalah karbohidrat (zat arang) dan gas oksigen. Oksigen langsung dilepas ke udara bebas.
Sedangkan Karbohidrat digunakan untuk pertumbuhan dan sisanya disimpan sebagai cadangan makanan.
- Contoh Soal Ujian Nasional Biologi Materi Metabolisme
- Tahap Proses DNA Rekombinan, Rekayasa Genetika,
- Apabila diafragma dalam keadaan datar, maka rongga dada membesar sehingga ….
- Jaringan Organ Akar Tumbuhan: Pengertian Fungsi Struktur Contoh Soal
- Sumber Makanan Protein Tinggi
- Tumbuhan yang memiliki batang basah adalah pohon . . . .
- Bunga sangat menarik dan indah dipandang mata karena memiliki . . . .
- Usus Halus (Intestinum Tenue) Usus Besar (Kolon)
- 44+ Contoh Soal Ujian Dan Jawaban: Ekosistem Biotik Abiotik Produsen Konsumen Autotrof Heterotrof
- Jenis Jenis Evolusi
Bahan utama fotosintesis tumbuhan hijau adalah ….